TMMD Ke-104 Kuansing, Bangun Jalan Semenisasi, Aktivitas Akan Semakin Lancar
RIAU24.COM - TELUK KUANTAN - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) benar benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, karena program TMMD ini dilaksanakan secara terintegrasi bersama masyarakat.
Untuk Kabupaten Kuantan Singingi akan dilaksanakan di Desa Siberobah Kecamatan Gunung Toar, dengan program pengerjaan jalan semenisasi Desa Siberobah sepanjang 350 meter, dengan lebar 3 meter. Saat ini telah selesai sepanjang 300 meter. Dalam waktu dekat ini akan segera selesai," ungkap Komandan SSK Kapten Arh.Jupri ketika dihubungi wartawan Minggu (10/3/2019).
Menurutnya, pengerjakan jalan semenisasi yang berada di Desa Siberobah tersebut, merupakan jalan yang menghubungkan masyarakat menuju masjid serta jalan mengarah ke kompang penyeberangan." Sebelumnya jalan tersebut merupakan jalan setapak, dan sangat tidak layak untuk dilewati," terangnya.
Salah seorang warga Desa Siberobah, Milus mengucapkan terima kasih dan sangat berbangga kepada anggota TNI Manunggal ini, karena kehadirannya membangun desa, dengan jiwa dan semangat gotong royong bersama masyarakat Desa Siberobah yang dimotori oleh TNI-AD.
"Apa yang dikerjakan oleh TNI Manunggal di sini, sangat jelas untuk kepentingan masyarakat Desa Siberobah," paparnya.
Ini merupakan pengalaman pertama dirinya melihat Tentara Masuk Desa, dalam misi pembangunan jalan untuk kepentingan masyarakat. Apabila semenisasi jalan ini selesai dilaksanakan, maka aktivitas warga akan terasa lancar. Sebab, hampir seluruh warga Dusun 2 melintasi jalan tersebut, dalam menjalankan aktivitas sehari.