Menu

13 Maret, Dikabarkan Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Karhutla di Kabupaten Bengkalis

Dahari 11 Mar 2019, 13:34
Sekda Bengkalis H Bustami HY/hari
Sekda Bengkalis H Bustami HY/hari

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto beserta Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol HM Tito Karnavian, Rabu, 13 Maret 2019, dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Bengkalis Riau.

Informasi rencana kedatangan orang nomor satu di jajaran TNI dan Polri tersebut disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Bengkalis H Bustami HY, Senin 11 Maret 2019 usai melaksanakan apel Senin di Pemkab Bengkalis.

“Sesuai tentatif, Rabu mendatang, Panglima TNI dan Kapolri akan meninjau lokasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kecamatan Rupat,” ujar Sekda Bustami dalam salah satu arahannya dalam apel gabungan tersebut.

Bila tentatif yang disampaikan Sekda Bustami itu tak ada batal, maka kunjungan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto ke Kecamatan Rupat untuk meninjau Karhutla di Kecamatan Rupat pada Rabu lusa, adalah untuk yang kedua kalinya.

Sebelumnya, lulusan Akademi Angkatan Udara tahun 1986 dan Sekolah Penerbang TNI AU 1987 pernah ke Rupat untuk tersebut dengan tujuan yang sama. Yakni pada Sabtu, 23 Februari 2019 lalu. Tepatnya ke Kelurahan Terkul, kecamatan Rupat.

Ikut mendampingi Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto ke Kelurahan Terkul untuk meninjau Karhutla, diantaranya Pangdam I Bukit Barisan Mayor Jenderal M Sabrar Fadhilah, Wakil Gubernur Riau Edy Afrizal Natar Nasution, dan Danrem 031/Wira Bima Pekanbaru Brigjen TNI Muhammad Fadjar.(***)

Halaman: 12Lihat Semua