Terbukti Perjuangkan Masyarakat, Sayed Abubakar A Assegaf Dapat Penghargaan Dari SPS Riau
Gubernur Riau, Syamsuar mengaku juga sangat mengapresiasi program yang dilakukan SPS Riau, karena kegiatan juga dapat menjadi suport bagi pejabat dalam komitmen membangun daerah maupun memperjuangkan masyarakat. Terutama bagi PWI Riau yang terus mensuport kinerja pemerintah dalam membangun daerah.
"Selain ucapan selamat kepada pejabat yang menerima penghargaan, saya juga berharap kepada PWI Riau juga selalu mendukung program pemerintah demi mewujudkan perkembangan daerah lebih baik dan maju," katanya.
Ia juga mengakui, jika selama ini PWI Riau selaku pematau wartawan dari berbagai media telah benyak memberikan suport pada pemerintahan. Terutama dalam mempublikasikan program-program pemerintah.
"Ini tidak hanya di pemerintah daerah tapi juga pada pejabat daerah seperti wakil rakyat yang telah berjuang keras untuk rakyat. Terutama di tingkat pemerintah pusat," tuturnya.
Sementara, Anggota DPR RI, Sayed Abubakar A Assegaf, mengaku sangat berterimakasih kepada SPS Riau maupun PWI Riau yang telah memberikan penilaian baik terhadap kinerjanya sebagai wakil rakyat selama ini. Karena ia sama sekali tidak menyangka akan mendapat penghargaan dan ada penilaian dari SPS maupun PWI Riau dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat Riau.
"Yang jelas kita sangat berterimakasih karena ini juga sebagai kehormatan bagi kita yang telah dipercaya mampu menjalankan tugas sebagai wakil rakyat dengan baik," katanya.