19 Atlet Silat Ikuti Open Turnamen Pekanbaru Championship
RIAU24.COM - SELATPANJANG - Sebanyak 19 atlet Pencak Silat Kepulauan Meranti, Riau, akan dikirim ke Kota Pekanbaru untuk mengikuti Open Turnamen Championship. Kompetisi tersebut akan digelar di Gelanggang Remaja yang dimulai, Sabtu (27/4/2019) sampai Selasa (30/4/2019).
Plt Ketua Ikatan Pencak Silat (IPSI) Kepulauan Meranti, Rony Samudra mengatakan, Senin (15/4/2019), rencana keikutsertaan Pesilat Meranti dalam kejuaraan tersebut setelah dilakukan rapat bersama pengurus. Dimana 19 atlet tersebut, terdiri dari 15 Putra dan 4 Putri.
Disebutkannya, keikutsertaan atlet Silat Meranti tersebut guna menambah jam terbang bagi mereka. Dengan begitu, akan menambah pengalaman yang bisa menjadi bekal untuk ajang yang lebih besar. Seperti, Porprov dan Kejurnas.
”Saat ini, kita tidak punya cukup waktu untuk melakukan seleksi. Meski demikian, kita tentunya harus mengikuti iven Pekanbaru Championship guna menambah jam terbang para Alet,” katanya.
Oleh karena itu, Rony meminta setiap perguruan yang ada di Meranti, dapat mengirimkan atlet terbaiknya untuk mewakili IPSI Meranti. Nantinya, akan diberikan kuota sesuai dengan potensi yang ada.
“Kita tetap optimis Pesilat Meranti bisa meraih hasil yang terbaik pada iven tersebut,” harapnya.