Menu

Amalkan, Ini 5 Cara Membentengi Rumah Dari Syetan

Riko 25 Apr 2019, 12:07
Ilustrasi
Ilustrasi

4. Mengucapkan salam dan berdzikir saat masuk rumah

Allah berfirman, “Apabila kalian masuk ke rumah-rumah maka ucapkanlah salam (kepada penghuninya) kepada diri-diri kalian sendiri, salam yang ditetapkan dari sisi Allah, yang diberkahi lagi baik.” (QS. An Nur: 61).

Menurut Imam An Nawawi, seorang hendaknya membaca basmalah, mengucapkan salam, dan membaca dzikir kepada Allah saat memasuki rumah mereka, ataupun rumah orang lain. Hal tersebut juga dilakukan meski rumah tengah kosong atau tak ada penghuni saat memasukinya. Rasulullah bersabda, “Ada tiga golongan yang mereka berada dalam jaminan (penjagaan) Allah…. (Ketiga) yakni seseorang masuk ke rumahnya dengan mengucapkan salam, maka ia berada dalam jaminan Allah,” (HR. Abu Dawud).

Menurut Ibnu Al ‘Arabi, jika rumah kosong, maka seorang hendaknya mengucapkan “Assalamu’alaina wa ‘ala ibadillahish-shalihin” (Semoga keselamatan untuk kami dan untuk para hamba Allah yang saleh). Jika saat memasuki rumah ada orang di dalamnya, maka ucapkan “Assalamu’alaikum.” Adapun dzikir kepada Allah yang dibaca saat memasuki rumah yakni “Masya Allah laa quwwata illa billah”. Imam Malik menganjurkan dzikir tersebut dibaca setiap memasuki rumah.

5. Membaca Surat Al Baqarah

Di antara semua surat di dalam Al Qur’an, surat Al Baqarah lah yang paling ditakuti syaithan. Rumah yang didalamnya dibacakan surat Al Baqarah, syaithan langsung lari terbirit-birit. Cukup banyak hadits nabi yang menyatakan hal tersebut.

Halaman: 234Lihat Semua