Menu

Rapat Pleno KPU Kuansing Dijaga 161 Personel Polres

Replizar 30 Apr 2019, 18:42
Kapolres Kuansing AKBP Muhammad Mustofa/zar
Kapolres Kuansing AKBP Muhammad Mustofa/zar

RIAU24.COM -  TELUK KUANTAN - Komisi Pemilihan Umum ( KPU) Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau menggelar rapat pleno penghitungan suara, Selasa (30/4/2019).

Sidang pleno yang diperkirakan memakan waktu hingga tiga hari itu dijaga ketat aparat gabungan.

Kapolres Kuansing AKBP Muhammad Mustofa yang dihubungi Riau24.Com melalui Kasubbag Humas AKP Kadarusmansyah menyampaikan, sedikitnya 161 Orang personel dari Polres Kuansing, yang disiagakan di sekitar tempat pelaksanaan rapat pleno.

"Mereka akan berjaga 24 jam penuh, karena plenonya akan dimulai pukul 09.00 WIB," paparnya.

Menurutnya, untuk pleno tingkat KPU Kuansing, maka akan disiagakan pengamanannya yang dilengkapi sarana prasana yang dibutuhkan.

"Kita akan siagakan personel untuk memberikan kenyamanan, selama Rapat Pleno berlangsung," tuturnya.

Halaman: 12Lihat Semua