Menu

Anggota DPRD Riau Husni Thamrin Minta Syamsuar Buang Semua Kepala Dinas Yang Tak Benar

Riko 1 Jul 2019, 21:40
Husni Thamrin
Husni Thamrin

RIAU24.COM -  Ketua Komisi IV DPRD Riau Husni Thamrin meminta kepada gubernur Riau yang baru Syamsuar-Edy Natar agar mempercepat melakukan mutasi perobakan seluruh organisasi perangkat daerah (OPD).  Hal ini dimintanya lantaran melihat kinerja OPD yang lama jauh daripada harapan seperti tidak bisa menambah target pendapatan anggaran Daerah (PAD) untuk provinsi Riau dan tidak mencapai target kinerja. 

"jadi kita minta pada Pak Syamsuar-Edy sebagai gubernur yang baru agar membuang semua kepala dinas yang  tidak bisa berkerja sesuai target dan tidak bisa menambah PAD bagi Riau khusunya berkaitan dengan rakyat misalnya dinas kesehatan, " kata Thamrin di DPRD Riau. Senin 1 Juli 2019.

Dikatakan Thamrin dirinya tidak mempermasalahkan siapa orang yang dibawa Syamsuar untuk mengisis OPD tapi intinya orang yang dibawa itu bisa berkerja sesuai target dan bisa menambah PAD Riau serta dapat mengurangi kemiskinan sesuai visi gubernur yang bersangkutan. 

"silahkan pak Syamsuar menempatkan orang yang berkomitmen membuat Riau lebih baik siapa saja, kalau memang orang dari  Siak itu bagus dan berkualitas  kenapa tidak. Saya tidak bisa merekomendasikan, karena saya tidak ada maslaah  secara  pribadi, prinsipnya siapapun yang dibawa Pak Syamsuar nanti, asal bisa bekerja dengan baik dan sesuai dengan visi misi Riau lebih baik," ujarnya.

Jadi DPRD Riau lanjut Husni meminta sekali lagi kepada Gubernur agar segera mengumpulkan semua pegawai untuk di Asesment menjadi Kepala Dinas , terserah dari mana saja di 12 Kabupaten Kota di Riau, namun yang terpenting berkinerja bagus dan bisa mencapai target-target yang ditentukan.

"Sementara untuk posisi Sekdaprov, saran saya memang seharusnya orang yang sejalan dengan beliau (Gubri), pasalnya  kalau tidak sekata, bisa kacau. Dan sesuai dengan ketentuan 6 bulan setelah gubernur dilantik bisa melakukan pergantian pejabat,"tutup politisi Gerindra itu.