Menu

HBA ke-59, Kejaksaan Negeri Bengkalis Akan Gelar Festival Layang Waw Berhadiah Jutaan Rupiah

Dahari 11 Jul 2019, 20:05
Hari Bhakti Adhiyaksa ke 59 /int
Hari Bhakti Adhiyaksa ke 59 /int

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Dalam rangka memeriahkan Hari Bhakti Adhiyaksa ke 59 yang jatuh pada tanggal 22 Juli 2019 mendatang, Kejaksaan negeri (Kejari) Kabupaten Bengkalis akan menggelar festival permainan rakyat seperti pertandingan Layang Waw.

Direncanakan, festival permainan rakyat tersebut diselenggarakan di Lapangan Pasir Taman Andam Dewi kota Bengkalis, pada Minggu 21 Juli 2019 pekan depan, dibuka pada pukul 08.00 WIB. Sedangkan bagi peserta yang akan mengikutinya tanpa dipungut biaya dan dibuka untuk umum.

Hal tersebut disampaikan Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis Heru Winoto SH, MH melalui Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasi-Pidsus) Agung Irawan SH kepada media ini, Kamis 11 Juli 2019.

"Acara festival permainan rakyat, diantaranya pertandingan layang Waw untuk memeriahkan Hari Bhakti Adhyaksa ke 59. Pertandingan layang Waw tersebut akan dilaksanakan pada Hari Minggu tanggal 21 Juli 2019, tepatnya di lapangan pasir Taman Andam Dewi, kota Bengkalis dan dibuka pada pukul 08.00 WIB,"ungkap Kasi Pidsus Agung Irawan SH.

Diutarakan Agung lagi, dengan adanya permainan rakyat seperti ini, untuk menjalin silaturrahmi antara warga Masyarakat Bengkalis dan pihak kejaksaan.

"Festival layangan waw ini nantinya dari pihak penyelenggara juga akan menyediakan hadiah berupa uang pembinaan bagi pemenang, satu sampai tiga,"pungkasnya.***

Halaman: 12Lihat Semua