Menu

Tak Hanya Nikmat, Minuman yang Satu Ini Ternyata Bisa Atasi Masalah Seksual Pria

Muhammad Iqbal 10 Aug 2019, 07:05
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM - Kopi merupakan salah satu minuman yang banyak diminati bagi pengemar. Selain itu, kopi ternyata menyimpan berbagai manfaat bagi manusia, yakni meningkatkan hasrat seksual.

Dikutip dari Okezone.com, Kamis 08 Agustus 2019, Dokter Spesialis Kandungan sekaligus Seks Konsultan, dr. H. Boyke Dian Nugraha, SpOG MARS membenarkan hal tersebut. Kata dr Boyke, kopi dapat meningkatkan hasrat seksual seorang pria karena kandungan kafein yang ada di dalamnya.
zxc1

“Kafein yang menjalar di tubuh menyebabkan kontraksi pada jantung yang secara tidak langsung memperlebar pembuluh darah. Seks membutuhkan aliran darah. Dan kopi membuat pembuluh darah melebar," ujarnya.

Masih penuturan dr. Boyke, kopi juga bisa membantu para pria yang mengalami masalah disfungsi ereksi. Kopi secara tidak langsung akan memperbaiki penyempitan pembuluh darah yang dialami oleh manusia.

“Kopi mampu menyebabkan pembuluh arteri yang terdapat di area penis menjadi lebih rileks. Sehingga aliran darah menuju penis bisa berjalan dengan lancar. Salah satu penyebab disereksi adalah pembuluh yang menyempit. Akibatnya, aliran darah tak sampai ke penis," jelasnya.

zxc2

Tak hanya itu saja, kopi juga baik untuk dikonsumsi karena memiliki kandungan vitamin di dalamnya yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh manusia. Kandungan vitamin C yang terdapat pada kopi dapat menangkal tubuh sari radikal bebas seperti kuman dan jamur.

"Kopi juga mampu bekerja dengan memengaruhi otak menjadi santai. Kopi menjauhkan stres yang menjadi salah satu penyebab masalah seks pada sebagian besar manusia,” tuturnya.