Menu

Buat Akun Twitter Baru, Rocky Gerung: Akun Orang Dimatiin, Dungu Ndro

Siswandi 18 Oct 2019, 11:44
Rocky Gerung
Rocky Gerung

RIAU24.COM -  Akun Twitter pengamat politik, Rocky Gerung, tiba-tiba dikuasai pihak yang tidak bertanggung jawab alias di-hack.  Ia pun mengimbau netizen alias warganet untuk berhati-hati saat berinteraksi dengan akunnya yang telah di-hack itu.

Perihal tentang akun Twitternya yang menjadi korban hack itu, disampaikan Rocky melalui akun Facebook-nya, Jumat dini hari, 18 Oktober 2019.

“BREAKING NEWS- akun Twitter saya (@rockygerung) di curi oleh si dungu. Hati" saat berinteraksi dengan akun tersebut, sebelum mendapatkan kabar resmi terbarunya. Share di semua group !!!" ujar Rocky di akun Facebook-nya, dilansir viva. 

Setelah menguasi akun Twitter Rocky, pelaku kemudian menghapus akun Rocky tersebut, yang telah memiliki 1.3 juta followers. Tak cukup, ia juga membuat akun imitasi atas nama Rocky Gerung.

Dari pantauan viva, akun Twitter Rocky di-hack sekitar pukul 00.45 WIB dan username-nya diubah menjadi @rokyg78853474. Setengah juta followers Rocky pun dikuasai oleh sang hacker.

Namun, sekitar pukul 01.23 WIB, Rocky membuat akun Twitter baru, @rockygerung_rg. Dalam akun tersebut, ia mengatakan bahwa ia telah kembali ke Twitter lewat akun baru itu.

“Gue udah balik. Cebong ngk jadi seneng. Gagal memerintah, akun orang dimatiin. Dungu, Ndro," tulisnya. ***