Buntut Pertengkaran Saat Razia, Oknum TNI Bentrok dengan Brimob di Maluku
“Saat itulah terjadi perkelahian di lokasi kejadian. Karena ada yang melihat salah seorang oknum TNI mencabut sangkur, Bharatu ML langsung melepaskan tembakan dengan peluru hampa,” katanya.
Seusai kejadianm seluruh personel Brimob yang bertugas di kawasan tersebut langsung ditarik ke markasnya. Namun ternyata, masalah tak tuntas sampai di situ.
“Tapi sekitar pukul 20.25 WIT, 40 personel TNI 734 datang ke TKP dengan mobil dan sepeda motor sebagian memukuli anggota polres yang saat itu sedang melakukan pengamanan sehingga empat orang mengalami luka lecet,” ungkapnya.
Menurutnya, insiden keributan itu dipicu karena kesalapahaman.
"Ini hanya kesalapahaman jadi semuanya sudah kondusif lagi,” tambahnya. ***