Sambut Malam Tahun Baru, Andi Putra Doa Bersama dan Suhardiman Santuni Anak Yatim
RIAU24.COM - KUANSING- Berbagai cara dilakukan masyarakat dalam menyambut Tahun Baru, 1 Januari 2020 atau pergantian Tahun 2019 ke 2020. Ada yang mengadakan Bakar Jagung, Bakar Ayam, Bakar Ikan dan bahkan ada pula yang melakukan Tausiyah.
zxc1
Namun Ketua DPRD Kuansing Andi Putra SH MH dan Ketua DPD Hanura Kuansing Drs H Suhardiman Amby Ak MM, mengisi malam Penyambutan Tahun Baru, 1 Januari 2020 dengan melakukan Doa bersama hingga Menyantuni Anak Yatim, yang dikemasnya dalam acara Tabligh Akbar di tempat yang berbeda pada Selasa (31/12) kemarin.
Pada kegiatan Doa Bersama yang dilakukan Ketua DPRD Andi Putra, terlihat lebih memilih membaur bersama ratusan masyarakat Teluk Kuantan, bertempat di Mesjid Raya Teluk Kuantan, yang dihadiri Wakapolres Kuansing Kompol Razif bersama Kabagren Polres Kompol Yanuardi.
zxc2
"Menyambut Tahun 2020, mari kita hadapi dengan penuh kegembiraan, tetapi kita tidak perlu hura-hura, akan tetapi cukup berdoa. Berdoa bersama agar segala urusan dan keperluan kita, selanjutnya dimudahkan Allah SWT," ungkap Ketua DPRD Andi Putra, SH. MH dihadapan Ratusan Jemaah Tabligh Akbar di Mesjid Raya Teluk Kuantan.
Ketua DPD II Golkar Kuansing itu yakin, dengan semangat dan kebersamaan yang ada di masyarakat bisa terwujud Kuansing bermarwah. Karenanya, Andi Putra mengajak masyarakat Kuansing untuk tidak mau diadu-domba dan diobok-obok oleh kepentingan. "Tetap kompak, dan mari bersama-sama kita perbaiki negeri yang kita cintai ini," ingatnya.
Pada kesempatan tersebut, Suhardiman Amby berpesan kepada seluruh warga Inuman khususnya, dan Kuansing pada umumnya untuk semangat menyambut tahun 2020. Diharapkan tahun ini hendaknya lebih baik dari sebelumnya. "Tahun ke tahun tantangannya selalu ada. Semoga di tahun ini, tahun 2020 ini, kita menjadi manusia yang lebih baik dari sebelumnya," ujarnya.
Apalagi di tahun 2020 ini, ada Agenda Pilkada di Kuansing untuk mengganti kepemimpinan di negeri jalur. Sebab itu, mantan anggota DPRD Riau tiga periode itu, kini bersiap mengabdikan diri untuk membangun Kuansing menuju Kuansing bermarwah bersama Andi Putra.
"Ini kesempatan bagi kami untuk memperbaiki negeri. Insya Allah. Saya yakin, dengan pengalaman Pak Andi Putra sebagai pimpinan di DPRD Kuansing, kami yakin. Pengangguran yang era sekarang kian banyak. Dan kemiskinan yang bertambah. Serta bahan pokok yang kian mahal dan jalan-jalan kini banyak yang rusak. Itu akan kita perbaiki. Tentu, kita harus saling mendukung," tegas Suhardiman. (R24/Zar)