Menu

Bakal Turukan Penantang Xpander Cross, ini Predisi Harga Suzuki Ertiga XL7 Indonesia

Muhammad Iqbal 8 Jan 2020, 10:22
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM Suzuki Indonesia diperkirakan akan segera menurunkan penantang Mitsubishi Xpander Cross yang bersaing di kelas LSUV..

Dilansir dari Otodriver.com, Selasa, 7 Januari 2020, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) diprediksi akan membawa mobil dengan nama XL7 pada semester pertama tahun 2020. Di India sendiri sebelumnya telah menjual model yang sama dengan nama XL6.

zxc1

Dari bentuknya, XL7 ini lebih panjang 50 mm, lebih lebar 40 mm, dan lebih tinggi 10 mm dibandingkan Ertiga regular.

Dengan bertambahnya dimensi tersebut dan beragam aksesoris tambahan yang membuatnya semakin gagah, XL7 juga diprediksi akan memiliki harga lebih tinggi ketimbang model standar.
zxc2

Berdasarkan sumber terpercaya, Ertiga bergaya crossover ini akan dihargai lebih mahal dibanding varian tertinggi All New Ertiga. Harganya disebut lebih mahal Rp 10 sampai 15 jutaan.

Jika melihat banderol All New Ertiga tipe GX A/T sebagai varian tertinggi yang dijual Rp 249 juta, maka prediksi harga XL7 sekitar Rp 264 jutaan.