Terkuak, Bule yang Mati di Atas Motor di Bali Ternyata Memang Positif Corona
Penemuan jenazah bule malang itu sempat membuat heboh dan viral di media sosial dengan narasi 'Meninggal karena Corona'. Sedangkan Kapolresta Denpasar AKBP Jansen Avitus Panjaitan mengatakan dugaan awal WNA itu tewas akibat minum alkohol berlebihan.
Untuk diketahui, pada Jumat (20/3) kemarin, Pemprov Bali mengumumkan tiga penambahan kasus positif Corona di wilayahnya. Satu dari tiga kasus itu adalah seorang WNA berusia 72 tahun, sementara dua lainnya adalah WNI.
Namun ketika itu Pemprov Bali tak menerangkan WNA tersebut masih dirawat atau telah meninggal.
Sebelum tiga kasus baru ini, di Bali sudah ada satu kasus WNA positif terjangkit Corona, yaitu seorang perempuan WN Inggris berusia 53 tahun. Pemprov Bali baru mendapat informasi bahwa WNA Inggris itu positif Corona setelah pasien tersebut meninggal. ***