Cegah Virus Corona, Satpol Air Polres Bengkalis Terus Melakukan Patroli
RIAU24.COM - BENGKALIS- Satuan Polisi air (Satpol Air) Polres Bengkalis, akan terus meningkatkan kewaspadaannya di wilayah perairan Polres Bengkalis untuk mencegah merebaknya virus Corona.
Hal itu disampaikan, Kasat Polair AKP Rahmad Hidayat. Diutarakan AKp Rahmad bahwa anggotanya terus melakukan patroli rutin di wilayah hukum Polres sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) agar kesempatan ini tidak dimanfaatkan oleh orang-orang tertentu untuk melakukan tindak kriminalitas seperti pelaku narkoba dan juga barang barang ilegal.
zxc1
Kasat Polair menyebutkan bahwa untuk anggota yang patroli diwajibkan menjaga kesehatan dan harus menggunakan perlengkapan diri seperti masker, sarung tangan, hand sanitizer, dan pakaian APD untuk pencegahan.
zxc2
"Kita lakukan penyemprotan baik markas maupun kapal patroli, dan untuk yang bertugas apabila menjumpai target di laut agar membatasi diri untuk tidak kontak fisik agar penularan virus corona bisa terputus, karena kita tau bahwa penularan tercepat adalah dengan kontak fisik," ucap AKP Rahmad Hidayat.
Menurutnya, sampai saat ini situasi di perairan laut Bengkalis terutama perairan Pambang dan Rupat masih aman. Karena di dua wilayah ini banyak aktifitas keluar masuknya warga negara Indonesia dari malaysia dan begitu juga Warga Negara Asing(WNA) yang masuk ke Bengkalis. (R24/Hari)