Menu

Pasangan Suami Istri Pasien Positif Virus Corona di Pelalawan Dinyatakan Sembuh

Ardi 16 Apr 2020, 11:04
Pasien virus corona ditangani tim medis (foto/ilustrasi)
Pasien virus corona ditangani tim medis (foto/ilustrasi)

RIAU24.COM - PELALAWAN-2 Pasien positif Corona warga Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan, dinyatakan sembuh, setelah hasil swapnya negatif. Keduanya adalah pasien 01 dan 02 Pelalawan, yang juga sepasang suami istri.

"Sudah keluar hasil lap swapnya, negatif. Mungkin besok RBT dan JG sudah boleh pulang kerumah,"kata Asril, M. Kes Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pelalawan Riau, Kamis 16 April 2020.

zxc1


Dengan sembuhnya 2 pasien positif ini, masih ada 2 pasien positif asal Kabupaten Pelalawan yang masih dalam perawatan. Keduanya adalah IG yang merupakan anak RBT dan JG. Kemudian AS, dokter yang pernah bertugas disalah satu rumah sakit di Pangkalan Kerinci.

Selain hasil swap suami istri ini yang sudah keluar, swap pembantu RBT dan JG juga sudah keluar. "Pembantu RBT ini juga negatif," sebutnya.

zxc2

Asril menghimbau masyarakat Pelalawan, untuk tidak terlalu takut, karena Corona bisa sembuh. Namun kewaspadaan dan kehati-hatian harus tetap dilakukan masyarakat.

"Jaga kesehatan, pakai masker jika keluar rumah. Tetap dirumah, jika tidak ada keperluan penting diluar rumah,"himbau Asril. (R24/Ardi)