PDP di Riau Hampir 300, 26 Orang Meninggal, Empat Diantaranya Swab Positif Corona
RIAU24.COM - RIAU- Dinas Kesehatan (Diskes) Riau mencatat setidaknya ada 298 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) virus corona atau Covid-19 sejak tanggal 3 Maret hingga 16 April 2020.
Dari data tersebut, 139 orang diantaranya masih menjalani perawatan dan isolasi di sejumlah rumah sakit rujukan yang tersebar di kabupaten/kota se-Riau.
zxc1
"Ada 12 kabupaten/kota di Riau, hanya Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) yang sudah bebas PDP corona," ujar Kadiskes Riau Mimi Yuliani Nazir, Sabtu 18 April 2020.
Mimi menjelaskan, PDP lebih banyak laki-laki dengan jumlah 173 orang, sedangkan perempuan 125 orang, dengan rentang usia PDP paling banyak 18-40 tahun sebanyak 123 orang.
zxc2
Kemudian, Jubir Penenangan Covid-19 Riau, dr Indra Yovi menambahkan, dari 298 PDP itu, ada sebanyak 26 orang meninggal dan 133 dinyatakan sembuh setelah menjalani isolasi.
"Dari 26 PDP yang meninggal itu, 4 diantaranya terkonfirmasi positif terinfeksi virus corona, sedangkan sisanya negatif," tutupnya. (R24/Ibl)