RAPP dan APR Bantu 10.905 Paket Sembako Untuk Masyarakat Lima Kabupaten di Riau
zxc2
Direktur RAPP, Mulia Nauli menyebutkan bantuan makanan pokok yang diberikan terdiri dari beras, minyak goreng, mie instan sebanyak 10.905 paket. Bantuan akan didistribusikan langsung kepada masyarakat di 176 desa yang tersebar di lima kabupaten di Riau. Mulia menambahkan bantuan ini merupakan wujud nyata komitmen perusahaan terhadap masyarakat sekaligus membantu pemerintah dalam meringankan beban ekonomi masyarakat yang terkena dampak COVID-19 secara ekonomi.
“Pembagian sembako ini sebagai wujud bahwa kami selalu hadir di tengah-tengah masyarakat yang saat ini tengah berjuang bersama-sama menghadapi wabah COVID-19. Dalam keadaan apapun suka dan duka kami terus berdiri bersama masyarakat,” tutur Mulia. (Rls)