Tak Ingin Pengalaman Pahit Terulang Lagi, PAN Akan Prioritaskan Kader Untuk Pilkada 2020 Riau
RIAU24.COM - Partai Amanat Nasional (PAN) sudah menentukan kandidatnya yang akan maju pada Pilkada Serentak 2020 di 9 kabupaten dan kota di Riau, baik itu sebagai bupati maupun wakil bupati.
Wakil Ketua DPW PAN Riau, Zulfi Mursal mengungkapkan, bahwa PAN akan memprioritaskan kader terbaiknya untuk maju pada Pilkada serentak yang rencananya digelar bulan Desember 2020 mendatang.
"Jadi semua ada kader PAN di dalamnya, seperti Alfedri Ketua DPD PAN Siak I, Habibi Hapri Ketua DPD PAN Pelalawan dan Bagus Santoso Wakil Ketua DPW PAN Riau," kata Zulfi kepada Riau24.com, Rabu 24 Juni 2020.
"Selain itu juga ada nama Komperensi Ketua DPD PAN Kuansing, serta Erizal sebagai Bendahara DPW PAN Riau, "terang Zulfi.
Dengan sudah ditentukan nama-nama tersebut, Zulfi mengimbau seluruh kader dan simpatisan PAN untuk kompak dan bersatu mengorbitkan kader PAN.
"Jangan lagi sampai naikkan kader partai lain yang tidak perhatian dengan PAN, bahkan ketika sudah duduk (jadi pejabat) keluar dari PAN," sebut Ketua Fraksi PAN DPRD Riau itu.
"Ini pengalaman pahit bagi PAN, yang telah berjuang dan bergerak dengan potensi yang ada, tapi ketika sudah duduk tidak perhatikan PAN, malah jadi pemimpin partai lain," pungkasnya.