Anaknya Bunuh Diri Gara-gara Ditolak Berhubungan Intim, Mertua Laporkan Menantu ke Polisi
RIAU24.COM - Times of India menuliskan seorang wanita, Parmar ditangkap polisi di Gujarat. Hal itu setelah mertuanya menyalahkan perempuan berusia 32 tahun itu atas kematian Surendrasinh.
zxc1
Dilansir dari Okezone, dalam gugatan pidana, ibu Surendrasinh, Muli, menyebut pasangan suami istri itu itu tidak tidur bersama selama 22 bulan pernikahan mereka. Jadi dianggap hal itu menyebabkan 'tekanan mental' pada putranya yang bunuh diri.
Geeta Parmar dituduh "memberikan dorongan untuk bunuh diri" suaminya sendiri yaitu Surendrasinh. Parmar ditangkap polisi meski tidak berada di lokasi kejadian saat suaminya tewas.
“Suatu kali saya masuk ke dalam kamar putra saya dan menemukan bahwa dia dan menantu perempuan saya tidur di tempat tidur yang berbeda,” sebut Muli yang merupakan mertua Parmar, sebagaimana dilansir Mirror.
zxc2
"Ketika saya bertanya kepada putra saya tentang hal ini, dia mengatakan kepada saya bahwa mereka tidak memiliki hubungan karena Geeta telah bersumpah bahwa dia tidak akan tidur dengan suaminya," lanjutnya.
Sesaat sebelum kematiannya pada 27 Juli, Geeta sudah meninggalkan Surendrasinh yang berprofesi sebagai pekerja kereta api. Lalu kembali untuk tinggal bersama orang tuanya.
Surendrasinh bunuh diri. Masalah tersebut sekarang sedang diselidiki oleh polisi Shaherkotda di Ahmedabad, Gujarat.
Jadi siapakah sebenarnya yang salah?