Sandiaga Uno Jajan Mie Ayam Pinggir Jalan, Ternyata Penjualnya Bikin Nostalgia
RIAU24.COM - Sandiaga Uno dikenal aktif mendorong agar UMKM Indonesia maju, apalagi tengah pandemi Covid-19. Beberapa waktu lalu Sandiaga Uno sengaja singgah ke tempat penjual mie ayam langganan di SMAS Pangudi Luhur, Jakarta.
zxc1
"Saya turun dari mobil, dan ternyata benar, dia adalah Pak Mahmud yang dulu saya suka beli mie ayamnya. Meski sudah 33 tahun lulus, Pak Mahmud masih ingat dengan saya sekalipun dulu rambut saya gondrong. Rasa mie ayamnya pun tidak berubah, masih seenak dulu. Langsung teringat memori masa-masa SMA yang penuh warna," sebut @sandiuno
"la pun sempat curhat, selama diterapkannya siswa belajar dari rumah. omzetnya mengalami penurunan cukup drastis, di sisi lain beban biaya hidup terus meningkat. Oleh karena itu saya mengajak seluruh masyarakat, para netizen yang membaca postingan ini untuk sama-sama saling bahu-membahu. Tidak sulit, cukup dengan memberdayakan usaha-usaha kecil di sekeliling kita. Karena ini adalah salah satu solusi paling jitu untuk menggerakkan kembali roda ekonomi dan menciptakan kembali lapangan kerja," lanjut @sandiuno.
zxc2
@duanam_creative: "Selalu salut sama bang sandi, doakan semoga bisa seperti bang sandi yg tetap istiqomah dalam ibadah."
@edi_yuan24: "Mantab bang Sandi.. nambah 1 porsi Iagi."