Menu

Kapolsek Bandar Sei Kijang Lakukan Penyemprotan Desinfectan di Kantor Polsek Bandar Sei Kijang

Ryan Edi Saputra 19 Sep 2020, 08:21
Kapolsek Bandar Sei Kijang Lakukan Penyemprotan Desinfectan di Kantor Polsek Bandar Sei Kijang
Kapolsek Bandar Sei Kijang Lakukan Penyemprotan Desinfectan di Kantor Polsek Bandar Sei Kijang

RIAU24.COM - Guna mengantisipasi penyebaran Covid-19 di kantor Polsek Badar Sei kijang terutama untuk para personil Polsek Bandar Sei Kijang melakukan penyemprotan Desinsfectan di seluruh kantor dan ruangan ruangan kantor, Jumat (18/09/2020) kemarin.

Giat penyemprotan ini dilakukan oleh Kapolsek Bandar Sei Kijang Polres Pelalawan AKP Yusup Purba SH.MH

Kapolsek Bandar Sei Kijang Polres Pelalawan AKP Yusup Purba SH.MH mengatakan kegiatan penyemprotan Disinfektan dilakukan karena kantor Polsek adalah sarana pelayanan masyarakat, masyarakat banyak yang datang kekantor Polsek untuk berbagai macam urusan.

"Penyemprotan Desinsfectan ini akan dilakukan Secara terus menerus minimal 1 kali dalam seminggu," ungkapnya.

"Kami berharap penyemprotan desinfectan ini dapat mencegah penularan Covid-19 khususnya wilayah seputaran kantor Polsek Bandar Sei Kijang,” tambahnya.