Menu

Ini Kata Presiden Jokowi Soal Vaksin Covid-19 Tiba di Tanah Air

Muhammad Iqbal 7 Dec 2020, 05:49
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Indonesia telah mendatangkan vaksin Covid-19 bermerek Sinovac ini dijemput langsung dengan pesawat Garuda Indonesia.

Melansir dari Fimela.com, Ahad, 6 Desember 2020, vaksin sebanyak 1,2 juta dosis vaksin itu tiba sekitar pukul 21.30 WIB di Bandara Soekarno-Hatta.

"Alhamdulillah vaksin sudah tersedia, artinya kita bisa segera mencegah meluasnya wabah COVID-19," kata Presiden Joko Widodo.

Kata dia, vaksin yang tiba tersebut merupakan vaksin yang sudah diuji klinis di beberapa tempat. Termasuk di Bandung yang sudah dilakukan sekar Agustus 2020.

Tak hanya itu, dia juga mengatakan jika pasokan vaksin juga akan menyusul tiba di RI sebanyak 1,8 juta dosis pada awal Januari 2021 dalam bentuk jadi.