Menu

Cerita Keluarga, Ada yang tak Lazim Tentang Pilot Sriwijaya Air SJ182, Tergesa-gesa, Sampai Pakai Baju tak Disetrika

Siswandi 10 Jan 2021, 22:53
Kapten Afwan. Foto: int
Kapten Afwan. Foto: int

RIAU24.COM -  Ada kejadian yang tidak lazim pada sosok Kapten Afwan, pilot pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang hilang kontak dan diduga jatuh di Kepulauan Seribu DKI Jakarta. Cerita yang tak lazim itu diungkapkan sendiri oleh pihak keluarganya. 

Salah satunya adalah, saat berangkat pada Sabtu (9/1/2021) dari  rumah, Kapten Afwan tampak tergesa-gesa. Ia bahkan mengenakan baju yang tidak diseterika.

“Semalam istrinya cerita bahwa ini adalah kali pertama dalam 15 tahun, suaminya pergi tergesa gesa dan tanpa disetrika bajunya,” kata keponakan Kapten Afwan, Muhammad Akbar. 

Dilansir viva yang merangkum antara, Minggu 10 Januari 2021, sebelum berangkat, Kapten Afwan juga sempat mengucapkan permintaan maaf pada istrinya. Bahkan setelah sampai di bandara, Kapten Afwan juga melakukan video call kepada anaknya.

“Ini hal yang tak lazim dilakukan oleh beliau. Biasanya setiap kali 'landing', Kapten Afwan selalu telpon istrinya tapi sampai waktu 'landing' ternyata tidak ada kabarnya hingga sekarang,” ujar Akbar.

Keluarga berharap ada mukjizat dan mendapatkan kabar baik atas keberadaan Kapten Afwan.

Halaman: 12Lihat Semua