Menu

Silahturahmi Dengan BPDASHL KLHK, PWI Riau Akan Punya Hutan Komunitas Pertama di Indonesia

Satria Utama 13 Jan 2021, 20:00
Panitia HPN PWI Silahturahmi Dengan BPDASHL KLHK
Panitia HPN PWI Silahturahmi Dengan BPDASHL KLHK

RIAU24.COM -  PEKANBARU - Perayaan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2021 Tingkat Provinsi Riau akan dipusatkan di pulau terluar, yakni Pulau Rupat, Kabupaten Bengkalis pada 7 hingga 9 Februari 2021 mendatang. Pada perayaan HPN tahun 2021 nanti, akan diselenggarakan beberapa rangkaian kegiatan. Di antaranya melakukan penanaman bibit pohon untuk menyelamatkan pantai dari abrasi.

Demi terselenggaranya aksi penanaman bibit pohon tersebut, Panitia HPN Tahun 2021 Tingkat Provinsi Riau melakukan audiensi sekaligus berkonsultasi ke Badan Pengendalian Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung Indragiri Rokan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BPDASHL Inrok KLHK), Jalan Bakti, Pekanbaru, Rabu (13/01/2021) siang terkait bibit tanaman apa yang cocok untuk ditanam di bibir Pantai Rupat.

Rombongan diterima Kepala Seksi Rehabilitasi Hutan dan Lahan (RHL) Desmantoro mewakili Kepala BPDASHL Indragiri Rokan Ir Tri Esti Indrarwati MSi, Tenaga Ahli Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Afni Zulkifli serta Hotma Barina.

Panitia HPN 2021 Tingkat Provinsi Riau yang turut serta dalam pertemuan tersebut yakni Ketua Ketua Seksi Penanaman Pohon HPN Provinsi Riau Denni Risman, Frikles Nababan, Ridwan Sinaga, Roham Hermanto masing-masing sebagai anggota, Ketua Seksi Bakti Sosial Donor Darah Ardiansyah MZ Tanjung, HM Ikhwan, Dara Fitri, Henny Elyati dan Zulmiron selaku Wakil Sekretaris Panitia HPN Tahun 2021 Tingkat Provinsi Riau.

Di kesempatan itu, Denni Risman menyampaikan tujuan kedatangan rombongan untuk berkoordinasi terkait rencana kegiatan penanaman pohon di sempadan Pantai Pesona, Pulau Rupat Utara, terutama tentang bibit pohon yang cocok ditanam di kawasan sempadan pantai. Salah satunya bibit pohon cemara pantai.

"Maksud dan tujuan kami datang ke BPDASHL Indragiri Rokan ini untuk berkonsultasi terkait bibit pohon apa yang cocok ditanam di Pantai Rupat pada perayaan HPN 2021 Tingkat Provinsi Riau nanti. Sekaligus kami minta dukungan dari BPDASHL Indragiri Rokan untuk menyediakan bibit tersebut," ujar Deni Risman mengawal pembukaan pertemuan.

Halaman: 12Lihat Semua