Menu

Tegas Tolak KLB, Demokrat Riau Keluarkan Maklumat

Riko 17 Mar 2021, 10:15
Asri Auzar
Asri Auzar

RIAU24.COM -  DPD Partai Demokrat provinsi Riau secara tegas menolak kongres Luar Biasa (KLB) yang mengatasnamakan Partai Demokrat di Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara 5 Maret 2021 lalu. 

Demokrat Riau juga menolak seluruh keputusan yang dihasilkan KLB tersebut. Terkait dengan sikap tegas ini, DPD Demokrat Riau mengeluarkan Maklumat Partai

Demokrat Nomor: 001/MKL/DPD.PD-Riau/III 2021 tentang Penggunaan Identitas Partai Demokrat, yang ditandatangani tanggal 6 Maret 2021 oleh Ketua DPD Partai Demokrat Riau Asri Auzar dan Sekretaris Eddy A Mohd.Yatim. 

Selain sikap tegas menolak KLB, di dalam maklumat itu disebutkan, KLB Sibolangit

diselenggarakan secara ilegal dan inkonstitusional karena melanggar AD/ART Partai Demokrat tahun 2020 yang disahkan Menkumham RI Nomor M.H.H-09.AH 11.01 Tahun 2020.AD/ART ini termuat dalam Berita Negara RI No 15 Tahun 2021 dan Undang-Undang Nomor 02 Tahun 2011 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 02 Tahun 2008 tentang Partai Politik.

Berdasarkan hal itu, DPD Partai Demokrat Riau mengumumkan kepada seluruh masyarakat di Provinsi Riau berupa maklumat, yang ditujukan baik untuk perorangan atau kelompok, khususnya mereka yang memiliki tujuan dan kepentingan-kepentingan tertentu

Halaman: 12Lihat Semua