Pemerintah Punjab Ancam Blokir Hp Siapa Saja yang Tolak Vaksin
RIAU24.COM - Provinsi terpadat di Pakistan, Punjab, memutuskan untuk memerangi keraguan warga terhadap vaksinasi COVID-19 dengan mengancam akan memblokir layanan telepon seluler bagi siapa saja yang menolak vaksinasi.
Keputusan untuk mengeluarkan ancaman itu keluar dari pertemuan pekan lalu, yang dipimpin oleh Menteri Kesehatan provinsi Dr. Yasmin Rashid.
zxc1
Para pejabat kewalahan mencari cara untuk meningkatkan tingkat vaksinasi yang buruk di Punjab.
Rashid mengatakan melindungi warga dari virus corona adalah prioritas utama bagi pemerintah Punjab.
Pemerintah provinsi berharap dapat memvaksinasi 420.000 orang per hari. Tetapi hanya sekitar 52.000 orang per hari yang datang untuk divaksin.
zxc2
Fenomena berita palsu juga berkontribusi pada keragu-raguan yang meluas di Pakistan, dengan media sosial dan layanan pesan menjadi penyebab utama misinformasi.