Saat Menghadiri Pengajian Rutin Pemkab Bengkalis, Berikut Yang Disampaikan Bupati
RIAU24.COM -BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni menghadiri kegiatan wirid pengajian rutin yang diselenggarakan pemerintah Kabupaten Bengkalis tahun 2021/1442 Hijriyah.
Bupati Bengkalis dalam sambutannya menyampaikan pengajian rutin dan majlis ta'lim sengaja dilakukan tidak hanya terpusat di pulau Bengkalis khususnya Kabupaten Bengkalis.
"Kedepan secara bergiliran akan kita lakukan di seluruh kecamatan dalam wilayah Kabupaten Bengkalis, mengingat masyarakat kita yang mayoritas tinggal di pedesaan, juga masih membutuhkan kehadiran para Ustadz, Kyai, Syeikh, habib dan para Da'i guna menimba ilmu serta pesan keagamaan sebagai kebutuhan rohani yang senantiasa harus terus ditingkatkan,"ungkap Kasmarni, Senin 28 Juni 2021.
Menurut Kasmarni, guna meningkatkan kebutuhan rohani masyarakat dalam mencapai Visi Pemkab Bengkalis yakni "Mewujudkan Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera".
Dengan membuat 8 program unggulan, diantaranya adalah program bantuan keuangan 1 Milyar Per 1 Kecamatan, 1 Desa dan 1 Kelurahan melalui kegiatan pembinaan ummat 1 Desa 1 penyuluh agama dan program perempuan berdaya keluarga sejahtera melalui kegiatan pembekalan keluarga sakinah melalui pengajian Rutin 1 Ustadz 1 Desa.
"Oleh karenanya, kami mohon Do'a serta dukungannya dari seluruh ASN maupun masyarakat agar program dimana dapat segera kita implementasikan dalam kerja nyata, agar melalui media pembinaan, dakwah serta penyuluhan yang kita laksanakan nantinya,"ucapnya.