Korupsi, Asal Muasal Pasukan Afghanistan Melempem Lalu Kocar-Kacir dibuat Kelompok Taliban
RIAU24.COM - Kecepatan laju kelompok milisi Taliban di Afghanistan mengejutkan dunia.
Padahal, Amerika Serikat (AS) dan negara-negara sekutu NATO termasuk Inggris sudah menghabiskan banyak anggaran dalam 20 tahun terakhir dikutip dari bbc.com, Jumat, 13 Agustus 2021.
Mereka disebut-sebut begitu banyak melakukan program pelatihan sampai melengkapi pasukan keamanan Afghanistan dengan senjata super canggih.
Namun, sepertinya kerja keras itu sia-sia saja untuk saat ini.
Usut punya usut, lemahnya pasukan Afghanistan memukul mundur kelompok Taliban lantaran minimnya pemenuhan target perekrutan pasukan.
Tentara dan polisi Afghanistan punya riwayat buruk perihal kematian yang tinggi. Belum lagi desersi semakin merajalela.