Kisah Cinta Tragis Antara Inggit dan Ngkus Sang Proklamator Indonesia, Terpaksa Berpisah Karena Masalah Keturunan
Selesai masa iddah, Soekarno menikahi Inggit, sempat berpindah-pindah rumah hingga akhirnya menempati sebuah rumah di Jalan Ciateul No. 8.
Saat itu usia Soekarno 22 tahun Inggit berusia 35 tahun. Selain itu, mereka juga mengangkat anak yang beri nama Ratna Djuami. Ia adalah anak dari kakak Inggit, Murtasih. Semula anak itu bernama Arawati, oleh Soekarno karena sering sakit dan diganti namanya menjadi Ratna Juami yang kemudian akrab dipanggil Omi.
Inggit mendampingi Soekarno, baik dalam menyelesaikan sekolahnya maupun saat berpidato di depan publik. Inggit ikut kemana pun Soekarno pergi dan menjadi penerjemah saat suaminya memberikan kursus politik di masyarakat Sunda di pinggiran Kota Bandung.