Sempat Nihil, Sore Ini BMKG Catat Hotspot Muncul Lagi di Riau
RIAU24.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat hotspot atau titik panas kembali muncul di Provinsi Riau. Padahal pekan lalu, Riau sempat nihil hotspot.
Data BMKG setidaknya di Pulau Sumatera ada 48 hotspot, Selasa sore (5/10/2021). Hal itu disampaikan Prakirawan BMKG Stasiun Pekanbaru, Anggun.
"Hotspot Sumatera tersebar paling banyaj di Sumatera Barat 21 titik. Kemudian Sumatera Utara 2 titik, Jambi 9 titik, Sumatera Selatan 3 titik, Bangka Belitung 1 titik, dan Lampung 6 titik," sebut Prakirawan BMKG Stasiun Pekanbaru, Anggun, Selasa sore (5/10/2021).
"Kemudian hotspot Riau ada 4 titik dan tersebar di Kuantan Singingi, Kampar, Pelalawan, dan Rokan Hulu dengan masing-masing 1 hotspot," sambung Anggun.
Sementara jarak pandang di Bandara SSK II Pekanbaru masih normal 8 kilometer. Sedangkan Rengat 8 kilometer, Dumai 8 kilometer, Pelalawan 8 kilometer, dan Tambang 10 kilometer.