Menu

Ngeri! Pangeran-pangeran Ini Disingkirkan Mohammad bin Salman, Tak Layak Pimpin Arab Saudi

Azhar 16 Oct 2021, 06:06
Mohammed bin Salman. Sumber: Internet
Mohammed bin Salman. Sumber: Internet

Laporan intelijen Amerika Serikat menyebut MBN berada di bawah tahanan rumah.

Selanjutnya Pangeran Fahd bin Abdullah. Dia ditangkap dan ditahan dalam operasi antikorupsi yang dipimpin Pangeran MBS. Belum jelas apakah dia sudah dibebaskan atau belum.

Berikutnya Pangeran Al-Waleed bin Talal. Pangeran ini ditangkap dalam operasi antikorupsi. Dia dibebaskan pada 27 Januari 2018.

Selanjutnya Ratu Fahda binti Falah. Dia adalah istri Raja Salman dan Ibu dari MBS. Dia disebut ditempatkan di bawah tahanan rumah.

Lalu Pangeran Khaled bin Talal. Dia adalah saudara Pangeran Al-Waleed. Dia bagian dari sederet pangeran yang ditangkap dalam operasi antikorupsi.

Kemudian Pangeran Mutaib bin Abdullah. Dia adalah mantan kepala Garda Nasional Arab Saudi dan putra almarhum Raja Abdullah. Dia dipandang sebagai pangeran yang paling kuat dari mereka yang ditangkap di bawah komando MBS.

Halaman: 123Lihat Semua