Menu

Presiden Joe Biden Sisihkan Banyak Pasokan Vaksin Covid-19, November Nanti Anak 5 Sampai 11 Tahun Divaksinasi

Riki Ariyanto 22 Oct 2021, 07:27
Presiden Joe Biden Sisihkan Banyak Pasokan Vaksin Covid-19, November Nanti Anak 5 Sampai 11 Tahun Divaksinasi (foto/int)
Presiden Joe Biden Sisihkan Banyak Pasokan Vaksin Covid-19, November Nanti Anak 5 Sampai 11 Tahun Divaksinasi (foto/int)

RIAU24.COM - Pemerintahan Presiden Joe Biden menyatakan pihaknya bersiap-siap menginokulasi vaksin virus corona atau Covid-19 untuk anak-anak. Ditargetkan vaksin-19 untuk anak usia lima hingga 11 tahun mulai November 2021.

Dilansir dari Okezone, langkah itu bakal membuat 28 juta lebih orang Amerika Serikat (AS) telah divaksin semua. Pihak AS menyebut sudah menyisihkan cukup pasokan dan bermitra dengan 25.000 lokasi di seluruh negeri, termasuk kantor dokter, rumah sakit, apotek, dan bahkan sekolah, untuk mengantisipasi disetujuinya vaksin Pfizer untuk anak-anak dalam waktu dekat.

"Kami mengharapkan keputusan FDA dan CDC tentang vaksin Covid-19 Pfizer untuk anak-anak usia lima hingga 11 tahun dalam beberapa minggu ke depan," sebut Koordinator Covid-19 Gedung Putih Jeff Zients pada awak media, Rabu (20/10/2021).

"Kami tahu jutaan orang tua telah menunggu vaksin Covid-19 untuk anak-anak dalam kelompok usia ini, dan jika FDA dan CDC mengesahkan vaksin, anak-anak kita akan siap untuk disuntik" sambung Zients sebagaimana dilaporkan kantor berita AFP.

zxc2
FDA bakal bertemu dengan panel ahli soal masalah ini pekan depan. Dijadwalkan lertemuan diikuti oleh CDC pada 2-3 November. Kemudian persetujuan terhadap vaksin tersebut kemudian diharapkan terjadi usai pertemuan tersebut terjadi.