Soal Varian Omicron di Indonesia, Ini Kata Menkes Budi Gunadi
RIAU24.COM - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin memastikan jika varian Omicron yang pertama kali muncul di Afrika Selatan belum terdeteksi masuk ke Indonesia.
"Sampai sekarang Indonesia belum teramati adanya varian omicron ini," katanya dikutip dari viva.co.id, Minggu, 28 November 2021.
Biar keberadaanya tak sampai di Tanah Air, Menkes mengatakan pemerintah akan memperketat pengawasan di pintu-pintu masuk di perbatasan.
Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki riwayat perjalanan dari negara/wilayah Afrika Selatan dan Botswana juga akan dikarantina selama 14 hari.
Termasuk di negara yang berdekatan secara geografis seperti Angola, Zambia, Zimbabwe, Malawi, Mozambique, Namibia, Eswatini dan Lesotho.
Selain itu, pemerintah juga meningkatkan karantina bagi WNA dan WNI yang dari luar negeri di luar dari negara yang masuk daftar tadi menjadi 7 hari dari sebelumnya 3 hari.
"Siapa saja yang banyak penerbangannya datang ke Indonesia. Dan kita melakukan ini bukan hanya untuk pelabuhan udara, tapi juga perbatasan pelabuhan laut dan darat," jelasnya.
"karena pengalaman kita di delta justru masuknya dari laut, jadi kita jaga di sana," ujarnya.