Menu

Pernah Ditunggangi Lucinta Luna demi Konten, Lumba-lumba Ini Kini Bernasib Tragis

Rizka 1 Dec 2021, 09:23
google
google

RIAU24.COM -  Dua ekor lumba-lumba yang sempat viral ditunggangi Lucinta Luna akhirnya mati dalam kondisi tragis. Kematian dua ekor lumba-lumba ini juga menjawab teka-teki hilangnya dua ekor lumba-lumba di Bali Exotic Marine Park.

Hal ini diungkapkan oleh BKSDA Bali bahwa dua lumba-lumba tersebut telah mati.

"Jadi jangan dianggap kalau lumba-lumba berkurang, dianggap hilang karena kita jual atau kita (jadikan) sate," kata Kepala Seksi Konservasi Wilayah I BKSDA Bali Sumarsono dilansir dari detikNews.com.

"Lagian gimana caranya kita jual lumba-lumba segede itu di pasar tanpa menimbulkan kegemparan di pasar," terangnya.

Sumarsono tak mengungkapkan penyebab kematian dua ekor lumba-lumba tersebut sebab tidak membaca hasil nekropsinya. Dia mengaku BKSDA dibantu pihak lain seperti perwakilan Universitas Udayana (Unud) untuk merawat dua mamalia tersebut.

"Saya gak baca hasil nekropsi/otopsinya. Tapi yang jelas mati bukan karena dibunuh. Wong sudah kami rawat intens, kami sayang-sayang, kami pantau," kata dia.

"Keeper-nya siang malam nungguin jangan sampai mati, temen Unud bolak-balik bantuin karena sayang aset negara. Tapi gimana lagi, wong dari awal disita sudah sakit," tambahnya.

Sumarsono menjelaskan, lumba-lumba yang disita dari Dolphin Lodge Bali milik PT Piayu Samudra Bali sebagian sudah dalam keadaan tidak sehat. Akibat dieksploitasi, lumba-lumba umumnya sakit hepatitis akut yang tidak ketahuan.

"(Itu) dilihat dari warna mata yang agak kekuningan, karena sudah habis-habisan dieksploitasi oleh pemilik lama secara berlebihan. (Kemudian) Ditunggangi Lucinta Luna dan kawan-kawan dan sebagainya," terangnya.

Selain itu, lumba-lumba tersebut juga kurang gizi karena kurangnya asupan makanan akibat sepinya pengunjung saat pandemi COVID-19. Satwa tersebut juga tidak pernah dicek kesehatan.