Menu

Seorang Seniman Ciptakan Patung Tembus Pandang yang Miliki Harga Fantastis

Fitrianto 11 Dec 2021, 17:39
Dreamers.id
Dreamers.id

RIAU24.COM -  Karya unik tersebut diciptakan oleh Salvatore Garau yang berhasil terjual senilai €15,000 (sekitar Rp 261 juta) di Art Rite Auction House, Italia. Garau mengatakan bahwa karya seninya itu diberi judul 'lo sono' yang berarti (Aku). Ia menjelaskan, bahwa patung immaterial atau patung transparan ini hanya dapat dilihat oleh imajinasi kreatornya saja.

"Terjualnya karya ini di pelelangan menunjukkan fakta yang tak bisa dibantah: Kekosongan yang ada adalah ruangan yang penuh dengan energi, dan meski kita mengosongkannya hingga tanpa isi, sesuai dengan hukum ketidakpastian Heisenberg bajwa kehampaan memiliki bobot. Karena itu, energi akan mengenal dan mengubah wujudnya menjadi partikel, dengan kata lain, menjadi kita! Ketika aku menciptakan patung immaterial di sebuah ruangan," kata Salvatore Garau.

Patung transparan tersebut harus dilakukan perawatan khusus dengan ditempatkan di lokasi berukuran 150 x 150 cm, bebas dari halangan dengan pengaturan cahaya dan iklim. Sebelumnya diketahui, Garau juga pernah memamerkan patung transparan lain di New York dengan judul "Tangisan Aphrodite" pada Jumat (28/5) lalu.

Postingan di sosial media Instgram yang menjelaskan mengnenai patung tembus pandang ini dibagikan melalui akun sosial media Instagram milik @diversa.fakta (08/12/2021). Setidaknya postingan tersebut telah mendapatkan sebanyak kurang lebih Seribu tanda suka

@aryagntg01 :” Hanya pengguna Stand yang dapat melihat Stand lain “

@an_selatan :“ Yg beli orang tergoblok didunia...... “

Halaman: 12Lihat Semua