3 Pekerjaan Paling Berbahaya, Punya Risiko Kerja Tinggi yang Bertaruh Nyawa
Contohnya saja penambang batu bara, di mana gas yang menumpuk dan bocor ke ruang terbuka bisa tersulut kemudian terjadi ledakan. Banyak pula kejadian para penambang meninggal dunia karena lubang galian runtuh. Mereka tertimpa reruntuhan hingga meninggal di tempat, atau tak bisa keluar sama sekali.
Teknisi listrik
Bekerja sebagai teknisi listrik memang membutuhkan keahlian tinggi dan peralatan perlindungan super ketat. Hal-hal yang mungkin sudah tak asing bagi para tukang listrik adalah jatuh hingga terluka, terkena listrik sampai menyebabkan luka bakar, bahkan terpapar bahan kimia yang mengandung racun. Tersetrum listrik bertegangan tinggi yang bisa menyebabkan kematian seketika, merupakan risiko terbesar dari pekerja listrik bertegangan tinggi.
Para pekerja memang harus melakukan pekerjaan mereka, tapi tak jarang keluarga di rumah menjadi was-was akan keadaan para pekerja ini. Niatnya cari uang untuk hidup, tapi ada risiko besar yang menghantui. Namun, apapun pekerjaan dan risikonya, harus selalu mematuhi SOP pekerjaan agar meminimalisir kecelakaan.