Menu

Hari Pers Nasional 2022, PWI Bengkalis Komitmen Berkontribusi Demi Pembangunan Daerah

Dahari 9 Feb 2022, 13:39
Pengurus PWI Kab Bengkalis dan Ketua PWI Provinsi Riau
Pengurus PWI Kab Bengkalis dan Ketua PWI Provinsi Riau

"Pers bertugas sebagai penyambung lidah Pemerintah kepada masyarakat dan sebaliknya. Kegiatan-kegiatan penyampaian informasi itu harus dilakukan dengan cara-cara profesional dan sesuai kode etik jurnalistik (KEJ),"tegas Adi.

Utus Perwakilan HPN di Kendari

Senada disampaikan Sekretaris PWI Bengkalis Agustiawan menjelaskan, PWI Bengkalis ikut serta memeriahkan perayaan Hari Pers Nasional (HPN) di Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dilaksanakan, Rabu (9/2/2022). Enam orang pengurus PWI Bengkalis hadir di puncak kegiatan yang difokuskan di Masjid terapung Al Alam Lalolara Kecamatan Kambu kota Kendari.

Tambahnya, Enam orang pengurus PWI Bengkalis yang ikut serta pada HPN Sultra diantaranya Penasehat PWI Bengkalis Yusrizal, Ketua PWI Bengkalis Adi Putra, Sekretaris PWI Bengkalis Agustiawan, Bendahara PWI Bengkalis Ismail, Wakil Ketua Bidang Kesejahteraan Suhendra Setiawan dan Ketua Seksi Hukum dan Pembelaan Wartawan Muhammad Natsir.

“Seluruh perwakilan PWI Bengkalis  mengikuti serangkaian kegiatan sejak 7-10 Februari. Termasuk kegiatan puncak yang di hadiri Presiden Joko Widodo secara virtual,” ungkap Agustiawan. 

Dijelaskannya, Adapun acara yang diselenggarakan dalam HPN ini terdapat 40 rangkaian kegiatan. Ketua Umum PWI Pusat yang juga merupakan Penanggung Jawab HPN, Atal S Depari menjelaskan tentang acara yang diadakan dalam rangkaian puncak peringatan HPN 2022.

Halaman: 123Lihat Semua