Makan Keripik Terpedas yang Terbuat Dari Cabai Carolina Reaper, Irfan Hakim Hampir Meninggal
Atas kejadian itu membuat panik termasuk istrinya Irfan Hakim yaitu Della.
Berikut fakta cabai Carolina Reaper yang merupakan cabai terpedas di dunia, seperti dikutip dari berbagai sumber:
1. Menyebabkan Sakit Berlebihan
Memiliki tingkat kepedasan yang sangat tinggi sehingga membuat jenis cabai ini mempunyai efek samping lebih parah ketimbang cabai biasanya. Cabai ini bisa menimbulkan iritasi pada bagian kerongkongan, mual, muntah, diare, sampai rasa panas ketika buang air besar. Bukan hanya itu, cabai ini juga berpotensi menimbulkan masalah pada otak. Tahun 2018, seorang pria dilaporkan menderita reversible cerebral vasoconstriction syndrome usai mengikuti kontes makan cabai carolina reaper. Kondisi tersebut bisa menimbulkan stroke.
2. Hasil Perkawinan Silang
Cabai Carolina Reaper merupakan hasil perkawinan atau persilangan dari berbagai jenis cabai yang ada di dunia. orang yang pertama kali menemukannya yaitu Ed Currie, merupakan seorang pendiri perusahaan penghasil cabai di Amerika Serika bernama PucjerButt Pepper Company. Kemudian ia memilih cabai untuk dikawinkan. Dari keseluruhan cabai yang tepat untuk membuat cabai terpedas di dunia adalah cabai habanero merah dan cabai bhut jolokia atau bisa disebut dengan ghost pepper.