Menu

Venus Menjadi Planet Terpanas, Ilmuwan Yakin Dulu Planet Ini Berpenghuni?

Hilda Sari Wardhani 24 Jun 2022, 10:26
Ilustrasi planet Venus/net
Ilustrasi planet Venus/net
Sumber: internet

Atmosfer planet ini dipenuhi dengan awan yang mengandung asam sulfat yang baunya lebih parah daripada telur busuk. Atmosfer tersebut menghasilkan efek rumah kaca yang sangat kuat.

Udara dan permukaan planet Venus terdiri dari 97% karbondioksida bersuhu 462 derajat celcius dan memiliki ratusan gunung berapi.

Planet Venus dulu berpenghuni?

Dalam teori terbaru para ilmuwan mengklaim bahwa mungkin saja Venus memiliki iklim yang ramah dan stabil pada milyaran tahun lalu sebelum segalanya berubah. 

Para astronom melakukan riset dan membangun model virtual dunia seperti Venus. Model ini mendemonstrasikan hampir seluruh sejarahnya, faktanya planet tersebut terlihat seperti Bumi di awal masa kehidupan.

Halaman: 123Lihat Semua