Pengakuan Menlu Rusia Saat Hadiri G20 Bali: Diserang Negara Barat
RIAU24.COM - Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia Sergei Lavrov membeberkan apa yang dirasakannya saat menghadiri Pertemuan Menteri Luar Negeri G20 (FMM) di Nusa Dua, Badung, Bali.
Dia mengaku negaranya diserang negara Barat secara verbal dikutip dari kompas.com, Sabtu, 9 Juli 2022.
Dia mengatakan para Menlu negara-negara Barat yang menghadiri pertemuan G20 di Indonesia menggunakan kesempatan itu untuk melancarkan serangan verbal terhadap Rusia.
Negara Barat menurutnya bukan berpegang pada diskusi tentang tantangan ekonomi global.
"Jelas bahwa mereka tidak menggunakan G20 untuk tujuan yang dibuatnya," kata Lavrov.
Tak hanya itu. Lavrov mengatakan bahwa sinyal yang datang dari negara-negara Barat saling bertentangan.