Scrub Wajah Organik untuk Jenis Kulit Kering, Berikut Rekomendasinya
RIAU24.COM - Beragam perawatan kecantikan untuk kukit kering memang sudah banyak di pasaran. Lain halnya jika membuat lulur atau scrub sendiri ala rumahan yang pasti lebih lebih sehat dan murah.
Bahan yang mudah ditemukan, pasti bisa menirunya di rumah. Bukan hanya membersihkan kulit dari berbagai kotoran, juga merawat dan menjaganya tetap sehat.
Penasaran mau tau bagaimana caranya? Melansir dari stylecraze, Rabu (13/7/2022), simak berikut ada lima tips cara membuat lulur scrub rumahan.
Siapa sangka jika ampas bubuk kopi baik untuk membuat semua jenis kulit jadi sehat kembali. Ampas bubuk kopi ternyata bekerja sangat efisien untuk mengurangi kulit kering.
Caranya hanya perlu menggiling beberapa biji kopi. Anda juga dapat menggunakan ampas sisa kopi Anda.