Khaby Lame, TikToker dengan Pendapatan Miliaran yang Merupakan Hafiz Al-Qur’an
Pendapatan per bulannya saja bisa mencapai USD200.000 atau sekitar Rp2,9 miliar, sedangkan pendapatan bersih yang ia miliki pada tahun 2021 adalah sebesar USD2 juta atau sekitar Rp29 miliar.
Dengan uang yang mengalir begitu deras, ia memanfaatkannya dengan membuka bisnis online shop.
Ia menjual merchandise berupa kaos dengan gambar dirinya yang sangat khas itu. Ia juga menjual berbagai barang, seperti mesin pembuat popcorn portable, juicer, lilin, hingga alat pemeras jeruk. Lame juga banyak bekerja sama dengan brand-brand ternama, seperti Boss dan Binance.
Pada wawancara dengan sebuah media Italia dan dilontarkan pertanyaan mengenai agama yang dianutnya, Lame mengaku sebagai seorang muslim. Seorang muslim yang taat, lebih tepatnya. Lame pernah mengenyam pendidikan di sekolah Al-Qur’an di Senegal saat berusia 14 tahun. Iapun menjadi seorang hafiz atau penghafal Al-Qur’an.