Menu

Terungkap! Ini Alasan Shin Tae-yong Tak Niat Panggil Pemain Timnas Indonesia U-16 Masuk dalam Skuad Timnas Indonesia U-19

Azhar 30 Aug 2022, 22:33
Shin Tae-yong. Sumber: CNN Indonesia
Shin Tae-yong. Sumber: CNN Indonesia

RIAU24.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong mengakui belum berniat memanggil pemain Timnas Indonesia U-16 untuk masuk dalam skuad.

Alasannya karena harus kembali mengamati dengan detail apakah Arkhan Kaka dan kolega layak menembus skuad Timnas Indonesia U-19 atau tidak dikutip dari okezone.com, Selasa, 30 Agustus 2022.

Selain itu, selisih umur antara U-19 dan U-16 cukup jauh. Oleh sebab itu, Shin Tae-yong belum memiliki niatan untuk membawa para pemain Timnas Indonesia U-16 ke tim U-19.

"Sebenarnya, jujur tidak kepikiran ya karena beda umurnya sangat jauh dengan U-19, jujur kami tidak ada waktu untuk pilih pemain U-16 saat ini," jelasnya.

Untuk diketahui, performa Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022 menuai perhatian.

Muhammad Iqbal Gwijangge dan kolega secara mengejutkan mampu dua kali mengalahkan Vietnam, sesuatu yang belum mampu dicapai oleh Shin Tae-yong.

Jadwal tim pelatih Timnas Indonesia juga sangat padat.

sai Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Shin Tae-yong sudah disambut ajang FIFA Matchday pada akhir September 2022.