Menu

HUT Kabupaten Siak, Pemkab Undang Habib Muhammad Lutfi bin Yahya

Lina 28 Sep 2022, 09:00
Wabup Siak Husni Merza saat bertamu di rumah Habib Muhammad Lutfi bin Yahya
Wabup Siak Husni Merza saat bertamu di rumah Habib Muhammad Lutfi bin Yahya

RIAU24.COM - Wakil Bupati Kabupaten Siak Husni Merza, didampingi oleh Kabag Kesra Rozi Chandra berkunjung kerumah kediaman ulama dan juga tokoh nasional Muhammad Luthfi bin Yahya di kabupaten Pekalongan.

"Alhamdulillah, hari ini berkesempatan kami berkunjung kerumah kediaman dan disambut langsung oleh abah Habib Muhammad Luthfi bin Yahya, adapun maksud tujuan kami menyampaikan pesan salam bapak Bupati Siak Alfedri dengan hajat mengundangan secara resmi Habib Lutfi bin Yahya untuk berkenan datang kekabupaten Siak", ucap Husni Merza.

Pemerintah Kabuapten Siak pada tanggal 12 oktober 2022 nanti akan merayakan hari ulang tahun ke 23, maka telah di agendakan pada tanggal 15-16 oktober nanti akan mengadakan Tasyakuran (Syukuran) bersempena Hut kabupaten Siak dan Memperingati Maulid Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam.

"Semoga menjelang pelaksanaan HUT Kabupaten Siak ke-23 Habid Muhammad Lutfi bin Yahya hadir ditengah-tengah masyarakat kabuapten Siak, dan  beliau jawab kesedian beliau untuk datang ketanah melayu kota Siak Sri Indrapura dengan agenda yang telah kita persiapakan nantinya", harap Husni Merza.

Adapun catatan singkat tentang Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya adalah seorang Sayyid, Kiai, Ulama, Mursyid dan Dai berkebangsaan Indonesia. Selain menjadi pendakwah, Habib Luthfi juga menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia Jawa Tengah.(Lin)

Halaman: Lihat Semua