Menu

Kata 'Ghosting' Masuk Dalam Google Translate, Ternyata Ini Artinya

Hilda Sari Wardhani 24 Dec 2022, 22:53
arti kata Ghosting dalam Google translate/ilustration net
arti kata Ghosting dalam Google translate/ilustration net

Beberapa tahun terakhir, ada hal yang mendasari seseorang memiliki sifat ghosting tersebut terutama dalam hubungan percintaan.

Mengutip dari beberapa sumber, seseorang yang ghosting dalam suatu hubungan rupanya memiliki alasan tersendiri.

Salah satu alasan yang mendasari adanya hal tersebut adalah, ketika salah satu belum mau berkomitmen dalam hubungan yang sedang dijalani. Kemudian, ada perasaan tak nyaman dengan situasi yang sedang dialami hingga membuat salah satu pihak tak ingin menyakiti perasaan pihak lain.

Ghosting atau pemutusan komunikasi dengan cara tiba-tiba menghilang itulah terkadang membuat beberapa orang nyaman melakukannya.

Mereka dapat meninggalkan sebuah hubungan dengan cepat dan mudah tanpa drama. Namun, mengambil jalan ghosting bukanlah hal yang benar. Sebab, seseorang yang di-ghosting bisa kehilangan kepercayaan diri dan menjadi insecure karena merasa ditolak dan tak dihargai.

 

Halaman: 12Lihat Semua