Terungkap, Ini Penyebab Elektabilitas Prabowo Subianto Kalahkan Anies Baswedan
RIAU24.COM - Peneliti Senior Indonesia Survey Center (ISC) Chairul Ansari membeberkan alasan elektabilitas Prabowo Subianto meningkat.
Prabowo diketahui lebih unggul dari Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan dalam survei bursa calon presiden untuk Pemilu 2024 mendatang dikutip dari wartaekonomi.co.id, Selasa, 11 April 2023.
Alasan pertama karena kinerja sebagai Menteri Pertahanan, endorsement Jokowi, komunikasi yang semakin intensif, dan sikap Prabowo pasca-Pemilu 2019.
Menurutnya, kinerja Prabowo sebagai Menteri Pertahanan dinilai publik sangat baik.
"Hal itu membuat Prabowo dianggap mampu berkontribusi menopang dan mempertahankan sentimen positif terhadap kinerja pemerintahan Jokowi," sebutnya.
Sikap dan perlakuan Jokowi kepada Prabowo beberapa terakhir juga menjadi alasan mengapa Prabowo bisa unggul dari Ganjar dan Anies.
Endorsement atau sokongan Jokowi terhadap Prabowo juga sangat menentukan kesuksesan untuk memenangkan Pilpres.
"Masih cukup signifikannya pemilih loyal Jokowi," sebutnya.
Kunjungan Prabowo ke beberapa daerah juga dianggap membawa pengaruh ke arah yang lebih baik.