Luhut Buka Suara usai Bertemu Elon Musk, Singgung soal Investasi Tesla-Starlink
RIAU24.COM -Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan (LBS) mengungkapkan nasib investasi Tesla di Indonesia.
Hal itu ia sampaikan usai bertemu dengan CEO Tesla Elon Musk disela gelaran Elon Musk di World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali, Senin (20/5).
Luhut mengatakan pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV) Tesla sedang lesu. Oleh karena, Elon Musk sebagai pemilik disebut masih menunggu pasar dunia stabil.
"Jadi mereka masih mau melihat pasar dunia lebih tenang, nanti baru mereka akan masuk dan Indonesia saya kira akan menjadi alternatif yang sangat baik," katanya seperti dikutip dari DetikFinance.
Ia membeberkan kondisi pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV) Tesla di China, Meksiko, dan Jerman sedang kurang baik. Selain itu, rencana Tesla membangun pabrik di India saja belum terealisasi.
"Tesla kelihatan EV itu di China oversupply dan harganya China lebih murah dari mereka. Jadi dia masih nunggu beberapa waktu untuk berpikir investasi di mana pun. Pabrik mereka juga di India masih belum, tidak ada, di Meksiko juga sekarang produksinya dikurangi, di Jerman sana juga berkurang," tutur Luhut.