Menu

Daftar Negara Pemasok Senjata ke Israel untuk Gempur Lebanon 

Zuratul 25 Sep 2024, 13:44
Daftar Negara Pemasok Senjata ke Israel untuk Gempur Lebanon. (Tangkapan Layar ohchr.org)
Daftar Negara Pemasok Senjata ke Israel untuk Gempur Lebanon. (Tangkapan Layar ohchr.org)

Amerika Serikat (AS) merupakan pemasok senjata terbesar bagi Israel. Menurut Institut Penelitian Perdamaian Internasional Stockholm (SIPRI), AS menyumbang 65,6 persen senjata konvensional kepada negara tersebut.

Adapun senjata yang biasa dipasok AS untuk Israel melawan Lebanon adalah rudal, roket, drone, hingga pesawat tempur.

Selain bantuan pasokan senjata, Negeri Paman Sam juga memasok bantuan dana untuk militer Israel. Dilansir BBC, AS memberikan dana bantuan sebesar 3,8 miliar dolar AS atau setara Rp57,7 triliun kepada militer Israel setiap tahunnya.

Hal ini dilakukan AS untuk membantu Israel membangun teknologi militernya agar bisa unggul dari negara-negara lainnya, seperti dikutip dari BBC.\

Jerman

Senjata-senjata yang dipakai Israel untuk menggempur Lebanon juga datang dari Jerman. Dilansir BBC, Jerman menjadi negara pemasok senjata terbesar ke-2 bagi Israel. Menurut SIPRI, sebanyak 29,7 persen senjata Israel dipasok dari negara tersebut.

Halaman: 123Lihat Semua