Menu

KSPI dan Partai Buruh Tolak Rencana PPN Naik Jadi 12%

Zuratul 20 Nov 2024, 11:34
KSPI dan Partai Buruh Tolak Rencana PPN Naik Jadi 12%.
KSPI dan Partai Buruh Tolak Rencana PPN Naik Jadi 12%.

RIAU24.COM - Pemerintah berencana menaikkan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12% pada 2025. 

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Partai Buruh, Said Iqbal, meminta rencana tersebut dibatalkan.

"Membatalkan rencana kenaikan PPN menjadi 12%," kata Said Iqbal dalam keterangannya, Selasa (19/11/2024).

Said Iqbal memprediksi PPN 12% akan menurunkan daya beli secara signifikan, mengakibatkan kesenjangan sosial yang lebih dalam, dan menjauhkan target pertumbuhan ekonomi yang diharapkan mencapai 8%. 

Ia menilai kenaikan PPN menjadi 12% akan berdampak langsung pada harga barang dan jasa yang semakin mahal.

Menurutnya, kenaikan PPN menjadi 12% dapat menurunkan daya beli masyarakat dan dampaknya menjalar pada berbagai sektor ekonomi yang akan terhambat dalam upaya mencapai target pertumbuhan ekonomi sebesar 8%.

Halaman: 12Lihat Semua